Kamis, 21 Juni 2012

Pemeriksaan Lab Virus HIV AIDS

Tujuan :
Untuk mengetahui cara pemeriksaan immunologi pada infeksi virus HIV AIDS

Dasar :
AIDS adalah kumpulan gejala atau penyakit yang disebakan oleh menurunnya kekebalan tubuh akibat infeksi oleh virus HIV yang termasuk family retroviridae. AIDS merupakan tahap akhir dari infeksi HIV.

Etiologi
1.    Virus HIV yang termasuk golongan Retro Virus.
2.    Mula-mula dikenal sebagai LAV (Lymhadenopaty Associated Virus), kemudian dikenal sebagai HTLH-III (Human T Cell Lymphotropic Virus Tipe III) dan akhirnya disebut sebagai Human Immunodeficiency Virus (HIV) dan mempunyai dua tipe yaitu : HIV tipe 1 dan tipe2.

Patogenesis
-       Limfosit CD4 + merupakan target utama infeksi virus HIV
-       Limfosit CD4+  ini berfungsi mengkoordinasi sejumlah fungsi imunologis yg penting
-       Hilangnya fungsi ini menyebabkan gangguan respons imun yg progresif

Manifestasi klinis menurut WHO
Stadium I
-       Asimptomatik
-       Persistent generalized lymphadenopathy
-       Skala aktivitas I: asimtomatik, kegiatan normal
Stadium II
-       Berat badan <10 %
-       Manifestasi mukokutan ringan (dermatis seboroik, infeksi jamur pada kuku, sariawan berulang, kelitis angularis)
-       Herpes zoster dalam 5 tahun terakhir
-       ISPA berulang
-       Skala aktivitas 2 : simptomatik, kegiatan normal
Stadium III
-       Berat badan >10 %
-       Diare >1 bulan
-       Demam >1 bulan
-       Kandidiasi oral
-       Tuberculosis paru dalam 1 tahun terakhir
-       Infeksi bakterialis yang berat (pneumonia,piomiositis)
-       Skala aktivitas 3 : baring di tempat tidur <50% selama bulan lalu

Tes HIV
Tes serologik untuk mendeteksi anti-HIV dapat dikelompokkan menjadi tes saring dan tes konfirmasi. Yang termasuk tes saring yaitu; tes EIA/Elisa, dan tes rapid/sederhana , tes konfirmasi yaitu; western blot, IFA. Setelah tes saring dapat diidentifikasi spesimen yang kemungkinan mengandung anti-HIV, sedangkan setelah tes konfirmasi dapat diketahui bahwa spesimen yang reaktif pada tes penyaring mengandung antibodi spesifk terhadap HIV.
Prinsip pada pemeriksaan ini, yang diperiksa adalah antibodi HIV. Alasannya karena ada bakteri/ virus tertentu yang masa pembentukan antigennya sangat cepat. Saat antigen tiba, penderita belum merasa sakit/ asimptomatik. Dengan adanya antibodi maka menunjukkan seseorang terserang sakit. Warna garis terbentuk karena adanya ikatan antara antigen-antibodi.


Hasil tes:

-       Jika pada garis control terbentuk garis kontrol (C) dan terbentuk di garis HIV 1 atau HIV 2 → Hasil positif.

-       Jika pada garis control terbentuk garis kontrol (C) dan tidak terbentuk di garis HIV 1 atau HIV 2 → Hasil negatif.

-       Jika  tidak terbentuk garis pada garis kontrol (C) tetapi terbentuk di garis HIV 1 atau HIV 2  → Hasil Invalid



Alat dan Bahan :

Alat :

-       Strip

-       Pipet otomatis

-       Handscone


Bahan :

-       Serum pasien terinfeksi HIV/AIDS

-       Serum pasien tanpa infeksi HIV/AIDS

-       Deluen


Cara Kerja :

Pembuatan serum :

1.    Darah diambil

2.    Diendapkan  selama 15 menit

3.    Lalu darah tersebut di sentrifuge

4.    Didapat serum.



Pemeriksaan HIV :

1.    Masukkan 10 mikroliter serum pasien terinfeksi HIV/AIDS yang akan diperiksa ke lubang sampel dengan menggunakan pipet otomatis

2.    Tambahkan 3 – 4 tetes deluen

3.    Hasil dibaca setelah 5 – 10 menit

4.    Lakukan hal yang sama pada serum pasien yang tidak terinfeksi HIV/AIDS


Hasil :

-     Pada serum pasien yang tidak terinfeksi HIV/AIDS, terbentuk garis pada control (c) dan garis pada HIV 1. Hasil negatif (-).

-     Pada serum pasien yang terinfeksi HIV/AIDS, terbentuk garis pada control (c) dan garis pada HIV 1. Hasil positif (+).
  
Kesimpulan :

-       Hasil negatif menunjukkan pasien tidak terinfeksi HIV/AIDS

-       Hasil positif pada menunjukkan pasien  terinfeksi HIV/AIDS



6 komentar:

Anonim mengatakan...

malam..mau bertanya dong..
jika pada saat seseorang melakukan hubungan seksual dengan seorang penderita hiv,tapi menggunakan kondom.berapa besar kemungkinan tertular?
kapan saat yang tepat melakukan tes darah,saat setelah berhubungan seksual dengan si penderita hiv?
terima kasih

Anonim mengatakan...

berhubungan seksual dengan seorang yg terdiagnosa reaktif HIV atau HIV(+) dengan menggunakan condom memang memiliki kemungkinan kecil untuk tertular, tetapi tidak selalu membuat kita menjadi aman saat berhubungan. condom bisa saja robek, atau kemungkinan lainnya. mengenai tes, sebaiknya memang sesegera mungkin dilakukan, tentunya harus melalui VCT(konseling) terlebih dahulu (apabila memang menyadari adanya suatu faktor resiko) dan kemudian dr VCT tersebut mereka bisa merujuk ke pemeriksaan yang tepat. seperti yang sudah dianjurkan WHO menggunakan 2x rapid test dan 1x ELISA test atau 3x rapid. mengenai informasi pemeriksaan ini bisa kita gali dan ketahui lewat VCT. tetapi apabila salah satu saja dari ketiga test tersebut hasilnya memang nonreaktif (-), harus tetap dilakukan pemeriksaan ulang dan lihat hasilnya 3 bulan kedepan..

Unknown mengatakan...

kira-kira untuk pembelian alat dan bahan nya sendiri itu anggaran biayanya berapa ya, makasih

Anonim mengatakan...

Mau nanya kak...
beda HV1 dan HIV 2 t apa ya..?apakah penyebabnya sama ?
trmksh

Laurie Hughes mengatakan...

here my secound topixs of testifying DR AKHIGBE,my name remain LAURIE HUGHES . I will never stop testifying DR AKHIGBE , Happiness is all i see now I never thought that I will be cured from HIV virus again. DR AKHIGBE did it for me I have been suffering from a deadly disease (HIV) for the past 2 years now, I had spent a lot of money going from one place to another, from churches to churches, hospitals have been my home every day residence. Constant checks up have been my hobby not until this faithful day, I saw a testimony on how DR AKHIGBE helped someone in curing his HIV disease in internet quickly I copied his email which is drrealakhigbe@gmail.com just to give him a test I spoke to him, he asked me to do some certain things which I did, he told me that he is going to provide the herbal cure to me, which he did, then he asked me to go for medical checkup after some days, after using the herbal cure and i did, behold I was free from the deadly disease,till now no HIVin me again he only asked me to post the testimony through the whole world, faithfully am doing it now,all the testimony of DR AKHIGBE is true please BROTHER and SISTER, MOTHER and FATHER he is great, I owe him in return. if you are having a similar problem just email him on drrealakhigbe@gmail.com or you can whatsApp his mobile number on +2348142454860 He can also cure this diseases like HIVand AIDS,DIABETICES,HEPATITIS B ABC,FLU,CANCER,GONORRHEA,LASSA FEVER,GONORRHEA,MENOPAUSE DISEASE, DISEASE SKIN , LOW COUNT SPERM .ETC .piease email drrealakhigbe@gmail.com...or whatAPPhim ..+2348142454860 he is a real good and honest man.

donald boykins mengatakan...

My name is donald boykins , am here to appreciate Dr Akhigbe for using his herbal medicine to cure my Herpes virus. Is about 3 years and 6 months now I have been living with this virus and it has been a serious problem to me, I was so confused cause i have been taking several drugs to be cured but all of my effort was in vain,one morning i was browsing through the internet then i saw several testimonies about Dr. Akhigbe curing people from Herpes virus and immediately i contacted Dr. Akhigbe on his email: dr.realakhigbe@gmail.com, i told him about my troubles and he told me that i must be cured, he gave me some instructions and which i rightly followed. so he prepared a herbal medicine and sent it to me which i used for 2 weeks and i was cured everything was like a dream to me and my Herpes virus was totally gone, dr .Akhigbe, God bless you and give you more power and ability for more cures.i dont know if there is any one out there suffering for herpes virus or any of these diseases..DIABETIES, CANCER,GENITAL AND SIMPLEX HERPES,LOW SPERMS COUNT,SYPHILIS,HIV/AIDS,FIBRIOD,COPD,MENINGITIES,HEPATITIES B [HBV] DISEASES .etc why don't you contact dr.Akhigbe today and be free from your diseases because he is very good and honest Doctor. contact him via email; dr.realakhigbe@gmail.com or whatsApp him on +2348142454860

Posting Komentar